MATERI KULIAH METODOLOGI PENELITIAN PENDIDIKAN
Dalam kehidupan manusia, terdapat dua buah teori mengenai sesuatu yang dianggap benar (fakta), yaitu:
1. Teori koherensi
Teori ini berpendapat bahwa suatu pernyataan dianggap benar jika tidak bertentangan dengan pernyataan sebelumnya. Artinya, suatu fakta maupun hasil penelitian selamanya akan dianggap benar jika statis.
2. Teori korespondensi
Berbeda halnya dengan teori sebelumnya, teori ini mengemukakan bahwa suatu pernyataan dianggap benar jika sesuai dengan kenyataan sebenarnya. Dalm konteks ini, fakta bersifat dinamis. Jika teori sebelumnya sudah tidak sesuai dengan perkembangan saat ini, maka teori tersebut sudah tidak dapat diterima dan harus digantikan dengan teori baru yang lebih sesuai dengan kedaan faktual saat ini.
Sebagai contoh, fakta bahwa bumi itu bulat sebelumnya mendapat tentangan dari berbagai pihak. Hal ini dikarenakan masyarakat sudah terlanjur terjebak dengan asumsi teori sebelumnya yang menyebutkan bumi itu datar seperti permukaan meja. Jika manusia berada di tepinya dan kemudian terjatuh, maka dia tidak akan bisa kembali lagi dan menghilang entah kemana. Namun, perkembangan bidang kelautan membuktikan hal yang berbeda. Pelaut-pelaut ulung tempo dulu telah berhasil berlayar dari satu titik dan kembali lagi ke titik semula hanya dengan berlayar ke satu arah tertentu saja. Teori bahwa bumi berbentuk seperti permukaan meja sudah gugur. Beberapa lama kemudian, saat manusia berhasil meluncurkan satelit pertama kali, fakta tersebut mutlak tidak dapat ditolak lagi. Melalui satelit tersebut, bumi dapat difoto dari luar angkasa dan menunjukkan bentuk aslinya sebagai bukti.
Tidak berbeda halnya dengan astronomi, ilmu pendidikan juga perlu diteliti, dikaji, dan terus dimodifikasi agar tidak usang dan lebih bersifat fleksibel serta tepat guna. Seringkali muncul kerancuan dalam membedakan pendidikan dan pembelajaran. Secara sederhana, pendidikan adalah perubahan sikap oleh pengalaman dan pengetahuan ke arah yang lebih baik. Sedangkan pengajaran lebih ke arah “transfer of knowlwdge’.
hayyy bebby
BalasHapus